Ketika Perekonomian Indonesia melaju pada tingkat 5,05%, Karawang tumbuh pada tingkat 6,13%

     Dalam artikel How Karawang Are You? Kita sudah membahas bagaimana Karawang ini diam-diam menghasilkan hampir keseluruhan keperluan hidup kita sehari-hari dari mulai susu anak, sabun mandi, shampoo dan lain-lain. Nah ternyata lagi nih, Observer, Karawang ini selain merupakan Kawasan Industri yang membanggakan, daerah ini kini juga sudah menjelma menjadi primadona ekonomi yang menjadi salah satu penopang perekonimian Indonesia, lho. Pertumbuhan ekonomi di karawang dalam beberapa tahun terakhir selalu diatas pertumbuhan ekonomi Indonesia secara keseluruhan.

Kebutuhan Masyarakat
                                                  KA cepat pertama di INDONESIA akan berhenti di KARAWANG

     “Nah sekarang emangnya pengaruhnya apa coba antara laju pertumbuhan ekonomi dengan prospek investasi kita?” Jadi gini maksudnya Observer, apabila Observer tertarik untuk melakukan investasi property di Karawang, tentu harapannya, investasi ini akan menguntungkan. Baik dari sisi capital gain maupun dari sisi passive income. Nah, walaupun tidak dapat dijadikan sebuah garansi, tetapi indikator-indikator ekonomi seperti laju pertumbuhan ekonomi menunjukan harapan suatu daerah akan berkembang. Dan apabila berkembang, tentunya harga-harga akan ikut meningkat sehingga dalam hal capital gain, Investor akan mendapatkan keuntungan.

Prospek Karawang
             RATUSAN RIBU orang membutuhkan TEMPAT TINGGAL yang dekat dengan lokasi bekerja

     Selain itu, apabila Karawang masih memperlihatkan daya tumbuh yang cukup menjanjikan bahkan lebih tinggi dari pada pertumbuhan Indonesia, maka, kegiatan ekonomi masih berjalan dengan baik. Mengingat kini Karawang merupakan Kawasan Industri terbesar di Asia Tenggara dan masih membangun dimana lahan yang masih tersedia untuk dikembangkan sebagai Kawasan Industri Baru di Karawang adalah kurang lebih 852 HA, maka, prospek pertumbuhan karyawan di Karawang cukup tinggi. Dan pada saat penambahan karawan ini berlangsung, investor bisa meraih keuntungan dari passive income berupa sewa. Kebutuhan tenaga kerja yang akan diperlukan oleh Karawang, tidak dapat dipenuhi sepenuhnya oleh penduduk lokal. Oleh karena itu, Karawang akan memerlukan tenaga kerja dari luar Karawang untuk memenuhi permintaan akan tenaga kerja tersebut. Pada saat tenaga kerja ini berdatangan, maka permintaan akan tempat tinggal akan meningkat.

Tempat Tinggal
    Pabrik-Pabrik ini memproduksi product EXPORT ribuan EXPATRIAT bekerja disini. Manfaatkan peluang ini!

Kapan Waktu Yang Tepat Untuk Berinvestasi di Karawang?

     Mengingat pembangunan Kawasan industry yang masih berlangsung diikuti dengan tumbuhnya permintaan akan expatriate ditambah pembangunan infrasturkur seperti stasiun kereta api cepat pertama di Indonesia akan ada di Karawang, maka SEKARANG, adalah saat yang tepat bagi Observer apabila akan memulai investasi di Karawang.

Investasi property
Menunda investasi di Karawang, berarti memberikan kesempatan bagi investor lain untuk masuk pada harga yang lebih rendah.

     Tentu saja, Investasi di Karawang ini, lebih tepat digunakan sebagai investasi jangka panjang dimana return yang lebih baik akan Observer selaku investor akan dapatkan setelah semua pembangunan Kawasan industri dan infrastruktur seperti kereta cepat sudah selesai dibangun.

Tol Cikampek
Apabila Observer memiliki dana untuk tujuan jangka panjang, segera cuss ke Karawang untuk melihat sendiri Kawasan Industri kebanggaan Indonesia yang menyimpan sejuta potensi.
About Author

administrator

Property Observer adalah portal yang memberi informasi secara up to date dan informatif, baik dalam segi lifestyle , bisnis, dan segala jenis aspek kebutuhan. Namun dari semua itu ada satu aspek yang sangat di butuhkan oleh manusia yaitu property.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *