“Motuba” atau singkatan dari Mobil Tua Bangka, istilah yang diberikan para petrolhead untuk mobil-mobil yang sudah berumur lebih dari 20 tahun. Wah pasti Observer berpikir mobil sudah berumur lebih dari 20 tahun pasti kondisi nya sudah sangat tidak layak dan harga jual nya pasti sangat murah.

Mobil TuaTapi tahukah Observer bahwa telah terjual mobil berusia lebih dari 40 tahun seharga 1,4 Milyar rupiah! Kok bisa ya Observer? Mobil apakah itu dan mengapa harganya bisa segitu mahalnya ya?

Toyota FJ40, atau yang orang awam biasa sebut Hardtop atau yang anak kecil tahun 90-an sebut mobil penculik, yang merupakan keluarga dari Toyota Land Cruiser yang sampai detik ini masih diproduksi versi terbarunya, sangatlah identic dengan ketangguhannya di segala medan, bahkan setelah berumur 40 tahun. Para penggemar Toyota Hardtop menganggap mobil ini bukan sembarang tunggangan biasa, tapi penuh dengan cerita dibaliknya.

Dilansir dari Motor Authority, sebuah Toyota Land Cruiser FJ40 yang diproduksi tahun 1978 dilelang di Amerika Serikat dalam kondisi yang sangat baik, terawat, bersih, kelihatan seperti mobil baru keluar dari dealer. Dan lebih uniknya lagi, setelah 40 tahun mengaspal tercatat di odometernya mobil ini baru berjalan sejauh 5.265 km.

Mobil ini sempat menjadi bahan rebutan oleh para penggemar otomotif atau yang biasa disebut petrolhead. Terbukti sejak lelang dibuka, langsung 4 tawaran beruntun masuk. Yang pertama membuka harga dengan Rp. 112 juta, kemudian tawaran naik menjadi Rp. 126 juta, lalu langsung “ditembak” dengan harga Rp. 1,17 milyar sebelum akhirnya tembus di angka Rp. 1,4 milyar. Harga yang cukup fantastik ya Observer.

Ternyata selama 40 tahun berada di jalanan, mobil ini hanya digunakan oleh pemiliknya sepanjang musim panas tahun 1979. Hingga pemiliknya meninggal pada tahun 2000, mobil ini hanya dirawat dan disimpan selama lebih dari 2 dekade sebelum akhirnya ditemukan oleh anak-anaknya dan dijual kepada CEO ICON, Jonathan Ward.

Ward cukup kaget karena mobil tua itu dalam kondisi yang sangat baik dan terawat. Semua eksterior dan interior dari mobil ini dalam kondisi seperti baru. Hanya satu kekurangan dari mobil ini, yaitu belum ada pendingin udara.

Oh ya Observer, Property Observer juga sedang menjual mobil kesayangan kami, dengan type yang sama, dengan tahun produksi yang sama, warna yang sama, dan juga dengan kondisi yang tidak kalah baiknya dengan Land Cruiser FJ40 di artikel diatas. Dengan harga yang tidak sampai setengah dari yang terjual diatas, tapi pastinya dengan potensi harga jual kembali yang bisa mencapai harga diatas loh Observer! Berikut penampakan dari mobil kesayangan Team Property Observer.

[URIS id=8191]

Kondisinya sama dengan yang di Amerika Serikat terjual dengan harga Rp. 1,4 milyar kan Observer? Yuk segera check Observer Mall untuk melihat spesifikasi lebih lengkap dari mobil ini!

About Author

administrator

Property Observer adalah portal yang memberi informasi secara up to date dan informatif, baik dalam segi lifestyle , bisnis, dan segala jenis aspek kebutuhan. Namun dari semua itu ada satu aspek yang sangat di butuhkan oleh manusia yaitu property.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *